Pilihlah Investasi Properti yang Bisa Disewakan.

JAKARTA - Investasi properti dewasa ini mulai diminati. Selain keuntungan
besar dikemudian hari, masih banyak keuntungan lain yang bisa didapatkan.

Panangian Simanungkalit dalam bukunya "Rahasia Menjadi Miliarder Properti"
Senin (8/4/2013) menyarankan, agar melakukan investasi properti yang dapat
disewakan. Membeli properti untuk disewakan merupakan keputusan bisnis.

Pertama, untuk membeli properti yang bisa disewakan, pastikan lokasi yang
prospektif. Hal ini terutama berfungsi untuk menutup cicilan pinjaman ke
bank.

Dia juga mengatakan, jika saat ini Anda telah memiliki properti yang
disewakan, Anda harus bisa mengestimasi berapa nilai properti itu jika
disewakan.

Adapun jenis investasi properti yang bisa disewakan adalah rumah, rumah
toko (Ruko) kondominium, dan juga perkantoran. Namun ingat, dalam investasi
properti jangan lupa melebarkan sayap khususnya lokasi.

Misalnya jika tinggal di Jakarta, Anda masih bisa membeli properti di
wilayah lain. Seperti Bandung, Bali, Surabaya dan daerah lain. (nia)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

An Evening in Paris.(Film India Jadul).

Laba Dari Tas Kaum Hawa.